Berita  

Warga Cigarongong Antusias Sambut Pengajian Isra Mi’raj

Garongong, 29 Januari 2025 – Masyarakat Kampung Hegar Manah, RW 03 RT 01, Desa Cigarongong, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut dengan penuh semangat menyambut dan menggelar pengajian dalam rangka peringatan Isra Mi’raj. Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh Kepala Desa Cigarongong, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Bapak Supardin, serta diikuti oleh banyak mustami yang antusias mengikuti setiap rangkaian acara.

Dalam sambutannya, Bapak Supardin mengungkapkan rasa syukurnya atas tingginya partisipasi warga dalam acara tersebut. “Alhamdulillah, banyak mustami yang hadir dalam pengajian ini dan merasa bangga bisa mengikuti momen berharga ini,” ujarnya.

Tradisi memperingati Isra Mi’raj di Desa Cigarongong, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut sudah berlangsung setiap tahun dan menjadi bagian dari budaya keagamaan masyarakat setempat. Kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk peringatan perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW, tetapi juga menjadi momentum bagi warga untuk memperdalam ilmu agama.

Menariknya, tidak hanya di Kampung Hegar Manah, tetapi berbagai pelosok kampung di Desa Cigarongong, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut juga turut hadir dalam acara Isra mi’raj ,Warga terus berdatangan dengan penuh semangat untuk mengikuti jalannya acara yang digelar dengan penuh kekhusyukan.

Ke depan, masyarakat berharap peringatan Isra Mi’raj dapat diselenggarakan dengan lebih meriah di berbagai masjid dan DKM yang ada di setiap perkampungan Desa Cigarongong, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut. Hal ini diharapkan dapat memperkuat nilai-nilai keagamaan serta mempererat kebersamaan antarwarga melalui syiar Islam yang lebih luas.

Dengan semangat kebersamaan dan kecintaan terhadap nilai-nilai keislaman, pengajian Isra Mi’raj di Desa Cigarongong, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut terus menjadi agenda tahunan yang dinanti-nantikan oleh masyarakat.

Pewarta Abah Yaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *